12 GROUPS OF ASMAT

BISMAM

Kelompok Bismam tinggal di daerah Asmat bagian barat di dekat pantai. Dari muara Sungai Sirets di pantai Laut Arafura, daerah itu membentang ke utara hingga di sebuah tapal batas sedikit di atas Sungai Asewets dan ke timur hingga tapal batas Simai. Pusat pemerintahan daerah ini adalah Agats.

Penduduk desa Yepem, yang sekarang sepenuhnya lebur menjadi satu dengan kelompok Bismam, disebut orang Kaya. Mereka mewakili sebagian dari desa Ipem dari kawasan Aramatak yang pergi ke hilir dan menghuni pantai Bismam.

Kelompok Bismam, seperti halnya kelompok Becembub dan kelompok Simai, teristimewa terkenal berkat upacara mereka untuk merayakan pesta patung leluhur yang sekarang sudah terdokumentasi dan juga berkat rumah-rumah Jew yang sosok-sosok roh leluhurnya terukir secara antropomorfis pada tungku perapian.

error: Content is protected !!